single-team-img-1

Reny Hidjazi

Nama Reny Hidjazi
Nama Panggilan Reny
Negara Indonesia
Kategori Ekonomi dan Pembangunan,Bisnis dan Kewirausahaan,Pendidikan

Reny Hidjazi yang akrab dipanggil Reny merupakan Direktur di lembaga Pusat Pengembangan Sumberdaya Wanita (PPSW), Borneo, dan mengembangkan 6 pintu program utama. Satu, Ekonomi melalui pemberdayaan ekonomi yang berproses mulai dari pengembangan ide bisnis, produksi, manajemen dan pemasaran. Dua, Hukum yang lebih fokus pada penyadaran hukum dan juga pendampingan kasus-kasus yang berkaitan dengan perempuan dan anak. Tiga, Pendidikan dengan beberapa program di isu pendidikan antara lain: PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini), Pendidikan Keuangan Bagi Perempuan Matang (melek keuangan dari proses pengelolaan dan manajemen keuangan diri dan keluarga), Pendidikan Keuangan Berbasis Komunitas, dan Pendidikan Pemimpin Perempuan Muda, serta pendidikan kepemimpinan bagi perempuan basis (desa/kel), dalam program pendidikan ini dikembangkan secara terstruktur dari proses penyusunan modul, pelaksanaan kelas, persiapan tim fasilitator dengan TOT yang dilakukan dan pelaksanaan kelas serta proses wisuda. Empat, Politik yang difokuskan pada proses membangun kesadaran kritis perempuan, dengan melakukan penyadaran tentang kewarganegaraan, membantu proses-proses perempuan yang sudah mampu untuk mengambil posisi dan peran-peran di ranah publik dari tingkatan RT, RW, Dusun, Desa/Kel, sampai tingkat legislatif. Selain itu memproses civic and voter education. Lima, Kesehatan, terutama kesehatan reproduksi dengan mengambil peran, pada penyadaran, menyambungkan akses pada pelayanan kesehatan. Selain itu, juga terdapat program yang berfokus pada isu stunting. Enam, Lingkungan dengan membangun kesadaran, pengolahan limpah untuk menjadi produk yang bernilai ekonomis. Selama ini, ia bekerja dengan kelompok-kelompok perempuan dampingan yang tersebar di wilayah Kalimantan Barat. PPSW fokus pada pengembangan dan pemberdayaan orang muda yang semua berproses dalam kerangka GO Informasi Teknologi dan Komunikasi serta penguatan kepemimpinan orang muda dan perempuan muda.


Untuk menghubungi Reny Hidjazi, silakan kontak admin Women Unlimited melalui email: info@womenunlimited.id.


• Latar Belakang Pendidikan

-

• Pekerjaan/jabatan

-

• Keahlian

-