single-team-img-1

Stephanie Larassati

Nama Stephanie Larassati
Nama Panggilan Stephanie
Negara Indonesia
Kategori Arsitektur/Tata Kelola Kota

Stephanie Larassati berhasil meraih gelar Bachelor of Science in Architecture di Universitas Teknologi Berlin (TU Berlin) pada tahun 2009. Stephanie kemudian melanjutkan pendidikannya dan berhasil meraih gelar Master of Science in Architecture di universitas yang sama (Universitas Teknologi Berlin) pada tahun 2011. Dari tahun 2012-2015, Stephanie bekerja sebagai arsitek di kantor arsitektur Hascher Jehle Architektur di Berlin, Jerman. Titik berat pekerjaan Stephanie sebagai arsitek di kantor tersebut ada pada desain gedung publik yang berhubungan dengan pendidikan dan kesehatan seperti sekolah, rumah sakit dan museum.


Di akhir tahun 2015, ia memulai karirnya sebagai arsitek freelance dengan membangun museum temporer Rekoleksi Memori di pelataran Taman Ismail Marzuki, Jakarta. Instalasi seluas 280m2 ini berdiri selama 6 hari dalam rangka memperingati hari hak asasi manusia (HAM) Internasional dan menjadi rumah bagi karya-karya seni yang bertemakan refleksi akan sejarah pelanggaran hak asasi manusia pada masa lalu di Indonesia. Proyek ini diinisiasi oleh Komnas HAM, Dewan Kesenian Jakarta dan Partisipasi Indonesia. Ini adalah hasil kolaborasi kreatif antara Stephanie, Gosha Mohammad dan WEN Urban Office bersama dengan Partisipasi Indonesia - sejak desain awal sampai dengan fase pembangunan. Dalam rangkaian acara Rekoleksi Memori 2015, ia juga menjadi narasumber di acara diskusi terbuka bertemakan "Pembangunan Museum HAM di Indonesia".


Sejak April 2016, Stephanie memindahkan fokus kegiatannya ke Indonesia. Saat ini ia sedang terlibat dalam pengembangan konsep museum kemanusiaan dan proyek revitalisasi areal bersejarah di Jakarta. Stephanie mempunyai perhatian khusus kepada desain arsitektur yang memberikan kontribusi terhadap kemanusiaan dan perkembangan sosial. Melalui proyek museum temporer Rekoleksi Memori dan Museum Memorial Mei 1998, ia ikut mengkampanyekan gerakan melawan lupa dan pentingnya memorialisasi sejarah pelanggaran HAM. Sejak tahun 2014, Stephanie melakukan presentasi dengan acara diskusi terbuka di forum organisasi mahasiswa dan diaspora Indonesia di Berlin serta organisasi kemanusiaan di Jakarta.


Untuk menghubungi Stephanie, silakan kontak admin Women Unlimited melalui email: info@womenunlimited.id.


• Latar Belakang Pendidikan

-

• Pekerjaan/jabatan

-

• Keahlian

Arsitektur dan Kemanusiaan