single-team-img-1

Sri Mulyati

Nama Sri Mulyati
Nama Panggilan Enchie
Negara Indonesia
Kategori Kekerasan Berbasis Gender

Sri Mulyati atau biasa dipanggil Sri atau Enchie merupakan seorang Sarjana Komunikasi Penyiaran Islam yang sekarang menjadi pimpinan di Sapa Institute. Saat ini Sri Mulyati menjabat sebagai pimpinan di Sapa Institute (2006-2016) dan anggota Dewan Pengarah Nasional (DPN) Forum Pengada Layanan (FPL). Sapa Institut adalah organisasi yang berkonsentrasi terhadap penguatan kelompok perempuan dan remaja di pedesaan serta advokasi kebijakan berkeadilan gender. Sedangkan Forum Pengada Layanan (FPL) lembaga-lembaga yang memiliki visi untuk penghapusan segala bentuk kekerasan terhadap perempuan dan meningkatkan dukungan, tanggung jawab negara dan masyarakat dalam memenuhi hak-hak perempuan korban kekerasan melalalui kerja-kerja pendampingan dan pemulihan terhadap perempuan korban kekerasan di seluruh Indonesia, yang saat ini anggotanya sudah mencapai 111 lembaga layanan yang tersebar di seluruh indonesia. DPN mempunyai tanggung jawab salah satunya mengembangkan jaringan, kemitraan dan konsolidasi serta sinergisasi antar lembaga layanan dan mitra strategis termasuk lembaga negara di tingkat nasional dan internasional untuk penguatan kapasitas lembaga layanan. Beberapa keahlian yang dikuasai oleh Sri Mulyati antara lain: Penggorganisasian kelompok perempuan, remaja dan laki-laki di pedesaan, Pengembangan Layanan Berbasis Komunitas (LBK) bagi perempuan korban kekerasan, dan kepemimpinan untuk perempuan muda.


Untuk menghubungi Sri “Enchie” Mulyati, silakan kirim pesan ke admin Women Unlimited melalui email: info@womenunlimited.id.


• Latar Belakang Pendidikan

-

• Pekerjaan/jabatan

-

• Keahlian

Perempuan di pedesaan