Nama | Meiske Taurisia |
Nama Panggilan | Dede |
Negara | Indonesia |
Kategori | Seni Budaya |
Meiske Taurisia atau biasa dipanggil Dede menamatkan pendidikan S1 Arsitektur di UNIKA Parahyangan, Bandung, pada tahun 1997. Satu tahun berselang, ia juga menamatkan pendidikan S1 Desain Tekstil di Institut Teknologi Bandung. Ia kemudian melanjutkan pendidikan magisternya di ArtEz, Arnhem, The Netherlands dan meraih gelar MA Fashion, Design, and Strategy. Tahun ini (2016) ia sedang menjalani pendidikan Magister Perencanaan dan Kebijakan Publik, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Indonesia.
Saat ini Meiske sedang membangun jaringan distribusi film. Jaringan distribusi ini bernama Kolektif yang berperan sebagai program distributor film. Film sebagai produk seni, budaya, dan pengetahuan memerlukan infrastruktur tersendiri dalam menyebarkan keberagamannya, baik keberagaman bentuk film, maupun keberagaman isu. Oleh karena itu, secara umum Kolektif memiliki tujuan menyebarkan keberagaman film. Misinya adalah penguatan komunitas lewat kegiatan pemutaran film. Tentunya komunitas film awalnya menjadi prioritas utama, namun dalam perjalanannya kegiatan pemutaran film ini terbuka untuk berbagai komunitas. Keahlian Meiske tentu ada dalam bidang perfilman, khususnya terkait dengan pekerjaannya sebagai produser dan distributor film.
Untuk menghubungi Meiske Taurisia, silakan kirim pesan ke admin Women Unlimited melalui email: info@womenunlimited.id.
• Latar Belakang Pendidikan
-
• Pekerjaan/jabatan
-
• Keahlian
Seni Film