single-team-img-1

Dewi Nova Wahyuni

Nama Dewi Nova Wahyuni
Nama Panggilan Nova
Negara Indonesia
Kategori Gender & Seksualitas,Seni Budaya

Dewi Nova Wahyuni merupakan seorang penulis puisi, cerpen, esai sosial dan naskah akademis. Nova telah menerbitkan enam buku dan modul diantaranya: Mengkreasi Bisnis yang Produktif dan Inklusif Keragaman Seksual: Modul Ketenagakerjaan Inklusif LGBTIQ+ (Suara Kita, 2001); Akses Perempuan Pada Keadilan (Hivos-Uni Eropa, 2011); Mata Perempuan ODHA, Pandangan Perempuan dan Waria terhadap Penanggulangan HIV&AIDS, (Indonesian AIDS Coalition (IAC) dan UN Women, 2016); Di Atas Kaki Sendiri: Pengabaian Negara Atas Suara Korban Pelanggaran Kebebasan Beragama/Berkeyakinan, (Pustaka Masyarakat Setara 2012); Perempuan Kopi, kumpulan cerpen (Air Publisher dan Pustaka Masyarat Setara, 2012); dan Burung Burung Bersayap Air, kumpulan puisi (Jaker, 2010).


Dewi juga telah menerbitkan 30 buku bersama, antara lain adalah Profil Penerima Anugerah Kebudayaan dan Penghargaan Maestro Seni Tradisi 2019 (Direktorat Warisan dan Diplomasi Budaya Dirjen Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2019); Internet, Keberagaman, dan Perdamaian Siber dalam Diplomasi Kontemporer Indonesia, (iPlural, 2017); Perempuan dan Pertarungannya, (Jurnal Perempuan, 2017); dan Dokumen Kebijakan Penghapusan Diskriminasi Agama/Keyakinan, (Pustaka Masyarakat Setara, 2011).


Tulisan Nova juga tersebar di harian Tempo, Serambi Indonesia, Bali Post, Aceh Kita, Magdalene.co, suarakita.org, konde.co, Bacapetra.co dan Jurnal Perempuan. Nova juga beberapa kali memberikan pelatihan menulis.


Selain itu, Nova juga memberikan kelas Dance Movement Therapy untuk self care dan pemulihan dari kekerasan-diskriminasi, baik secara privat, maupun bersama komunitas, antara lain pada Workshop 5 hari Self Care untuk Perempuan Pembela HAM yang diselenggarakan Institute for Women Empowerment (IWE-Asia) dan Yayasan Perlindungan Insani Indonesia (YPII); serta komunitas LGBTIQ+ Cangkang Queer di Medan.


Untuk menghubungi Dewi Nova Wahyuni, silakan kirim pesan ke admin Women Unlimited melalui email: info@womenunlimited.id


• Latar Belakang Pendidikan

-

• Pekerjaan/jabatan

Penulis isu seputar gender dan seksualitas

• Keahlian

Penulis isu seputar gender dan seksualitas