single-team-img-1

Amalinda Savirani

Nama Amalinda Savirani
Nama Panggilan Amalinda Savirani
Negara Indonesia
Kategori Politik dan Demokrasi,Hak Buruh

Amalinda Savirani atau yang biasa dipanggil Linda merupakan Sarjana Ilmu Politik yang lulus dari Universitas Gajah Mada pada tahun 2000. Ia kemudian meneruskan pendidikannya di University of Amsterdam untuk meraih gelar Master of Arts yang berhasil ia raih pada tahun 2004. Tidak sampai di situ saja, Amalinda meneruskan pendidikannya di universitas yang sama (University of Amsterdam) untuk meraih gelar PhD yang berhasil ia raih pada tahun 2015. Amalinda menjabat sebagai Dosen Fisipol UGM, Departemen Politik dan Pemerintahan sejak 2004. Saat ini ia sedang diamanahi menjadi Ketua Departemen untuk periode 2016 - 2021. Selain mengajar, Amalinda aktif di beberapa kegiatan masyarakat sipil seperti Perempuan Indonesia Anti Korupsi (PIA) Yogyakarta dan Gerakan Masyarakat Sipil yang bergerak di isu perkotaan (Forum Kampung Kota dan Gerakan Anti Kebijakan Reklamasi Teluk Jakarta). Ia juga terlibat dalam kegiatan penguatan kapasitas serikat buruh metal Bekasi (SPMI) sejak 2014 sampai sekarang. Penelitian-penelitian yang ia lakukan terkait dengan gerakan sosial di sektor buruh, kaum miskin kota, kelompok professional, dan kelompok anak muda. Penelitian S3 Amalinda berbicara tentang pengrajin batik di Pekalongan. Jadi selain isu gerakan sosial, ia memiliki keahlian industri kecil khususnya batik Pekalongan. Untuk menghubungi Amalinda Savirani, silakan kirim pesan ke admin Women Unlimited melalui email: info@womenunlimited.id


• Latar Belakang Pendidikan

-

• Pekerjaan/jabatan

-

• Keahlian

Politik dan Pemerintahan, Perkotaan, dan Anti Korupsi